Ari Julianto says:


You may copy and share the contents in my blog, but please cite my blog address as your reference. I only accept the comments that relate to the postings in this blog. For private and personal issues, you may contact me at
mr.ari69@gmail.com

Penyebab Judul Proposal Skripsi Ditolak


   Penyebab Judul Proposal Skripsi Ditolak

                                Written by Ari Julianto



Judul memang menjadi penentu utama sebuah penulisan skripsi bagi mahasiswa yang akan melaksanakan kewajiban syarat kelulusan S1, S2 dan sebagainya. Pemberian judul ini merupakan pemicu berhasil atau tidaknya seorang mahasiswa dalam membuat skripsi. Mengapa demikian? karena meski si mahasiswa tersebut kurang faham dengan penelitian, namun dengan judul yang benar dan tepat, ia akan terbantu oleh pihak-pihak yang dapat membantunya seperti dosen pembimbing, para dosen, peniliti,  atau teman-temannya yang lebih mengerti terhadap penelitian-.

Salah satu masalah yang selalu memicu terjadinya kebuntuan seorang mahasiwa ketika menerapkan konsep-konsep yang ada dalam proposal skripsinya adalah disebabkan judul yang kurang tepat. Selain itu, para mahasiswa menilai bahwa 'menetapkan judul adalah langkah awal'. Ini sebuah persepsi yang salah. Judul bukanlah sebuah langkah awal, akan tetapi 'penetapan masalah' adalah sebuah awal dalam pembuatan skripsi. 

Menurut Hadi (1994), judul dapat ditetapkan sebelum segala sesuatu dipersoalkan. Tetapi umumnya judul ini baru ditetapkan setelah mahasiswa mengetahui seluk-beluk persoalannya sesudah mengadakan orientasi baik secara literer maupun empirik. Berikut ini adalah beberapa penyebab sebuah judul proposal skripsi tidak diterima atau ditolak.

1. Permasalahan dalam judul yang ditawarkan sudah umum atau sudah banyak dibahas orang,
2.  Topik atau tema yang diajukan tidak menarik atau terlalu sederhana,
3. Judulnya kurang spesifik terhadap suatu permasalahan,
4. Penggunaan kata yang berulang-ulang,
5. Judul yang ditawarkan kemungkinan tidak akan mungkin bisa dilakukan oleh mahasiswa dalam keterbatasannya.
6. Antara variable X dan Y dalam judul jelas-jelas tidak ada saling hubungan meski judul yang ditawarkan adalah "Korelasi..." atau "The Correlation of....",
7. penelitian dari judul tersebut kemungkinan akan memakan waktu yang sangat lama. Misalnya "Perkembangan Bahasa seorang Anak dari Pra-sekolah hingga Sekolah Dasar",
8. Data yang akan diperoleh sangat tipis kemungkinan tersedia. Misalnya "Penggunaan Akronim dalam Penulisan Surat Bisnis...." atau "The Use of Acronym in Writing Business Letters..." sebab sebagaimana kita ketahui dalam Business Letter, akronim atau singkatan tidak diperbolehkan,  
9. Membutuhkan biaya dan peralatan yang sangat banyak,
10. Tujuan dan objective dari proposal tidak jelas,
11. Pendekatan yang diterapkan dan masalah yang ada tidak nyambung,
12. Sumber referensi dari judul sangat sulit atau langka untuk ditemukan,
13. Dan masih banyak penyebab lainnya baik dari eksternal maupun internal.

Jika dosen pembimbing kurang mengerti maksud isi judul seorang mahasiswa yang ditawarkan, maka adalah hak si mahasiswa itu sendiri untuk menjelaskan apa yang dimaksudnya sehingga adalah kewajiban si dosen pembimbing untuk merubah judul tersebut sehingga menjadi judul yang tepat sesuai yang dimaksudkan si mahasiswa.

Menurut Hadi (1994) judul menggunakan kata-kata yang jelas, tandas, pilah-pilah, literer, singkat, deskriptif, dan tidak merupakan pertanyaan. Hendaknya dihindarkan kata-kata kabur, terlalu poitik, bombastik, bertele-tele, tidak runtut, dan lebih dari satu kalimat. Fungsi dari judul adalah untuk menunjukkan kepada pembacanya hakekat dari obyek penyelidikan, wilayahnya, serta metode umum yang digunakan. Dalam membuat judul perlu digunakan kata-kata kunci yang ekspresif.
    
Sejalan dengan itu, Supranto (2009) mengatakan bahwa judul penelitian harus netral, karena penelitian adalah mengungkap sesuatu seperti apa adanya, harus obyektif. Hindari kalimat: usaha meningkatkan, memperbesar, memperkecil, menurunkan, menstabilkan, melancarkan, mempercepat, sebab kata-kata ini digunakan sebagai tindak lanjut suatu hasil penelitian.


Semoga pembahasan kali ini bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Referensi
Hadi, Sutrisno. 1994. Metodologi Research untuk Penulisan Paper, Skripsi, Thesis dan Disertasi Jilid I. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset.

Supranto, J. 2009. Proposal Penelitian dengan Contoh. Jakarta: Penerbit UI-Press.



11 komentar:

  1. Hello,Sir.
    I'm Melisa Lowrence
    I'm very interested with this article. I like to read all of your articles in This blog. Very helpful and easy to understand. I learned a lot of the knowledge from the articles. I just want to thank you for your contribution in all education level.
    Can't wait to read more!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dear Melisa,
      Thank you for reading my postings. I hope the contents in blogs can increase your knowledge. Good luck.

      Hapus
  2. Hi, Sir. I'm Winston Perkasa.
    I agree with you, but I have some question.
    How to search for attractive titles and topics ?
    Whether all of the thesis must be based on facts or expert opinions?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dear Winston,
      Attractive titles can be achieved when you have got the problems. Whenever the problems already had in your mind then you can arrange an attractive title. Meanwhile the topic can be found in your daily environment. For example, you can find the topic that you think you are much interested in it. Read my posting here

      http://skripsi-fkip-inggris.blogspot.com/2013/08/kepekaan-terhadap-masalah-modal-membuat.html

      Thank you for visiting my blog and good luck to you.

      Hapus
  3. kunjungan perdana gan, mampir juga ya k blog q :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Thanks atas kunjungannya gan...ane sudah kunjungi blog agan and give the comment. Salam kenal juga....

      Hapus
  4. Hello Sir Ari,
    I'm Lovely Christan. I feel this article is very helpful and easy to understand. With this blog, people can understand more about process of making thesis.

    I'll love to visit your blog again and hope others feel your blog is as helpful as I feel. Thank you and best of luck for your upcoming articles

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dear Lovely,
      Thanks to you too for visiting my blog. Hopefully, what I have posted will give something valuable to you and to others. Hope you will visit this blog again someday.

      Hapus
  5. Hi Mr. Ari,

    Good Day to you.

    First of all, I would like to take this opportunity to introduce myself to you. My name is Rena Tritien Winanta. Among all of the articles that you made, this is the one that really catch my attention. The stereotype in the society has, without a doubt become as much about doing thesis is complicated and not an easy thing to do. This article is very helpful for the seniors who are in the midst of preparing for the thesis title as well as a good start for the juniors. Honestly speaking, I gradually become know how to make a proper thesis title. And I also read the article about " The concept of a good thesis". These two articles are literally the most helpful ones in terms of thesis making process. In two more years, the time is up for me to do my thesis and I will definitely refer to these two helpful articles.

    Thank You and Wish you have a pleasant day ahead !

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dear Rena,
      I am very glad knowing that you are interested in learning how to prepare your thesis. You are right. Not all students especially those who are in the final semester know much in doing the thesis. And I hope you tell the others that my blog presents some good information for them. Thank you and good luck for you.

      Hapus
  6. please give me some example about proposal penelitian bahasa inggris

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...